📢 SELAMAT!! Promo Diskon Service Mobil di Dokter Mobil Berhasil Anda Dapat! Ambil Promo-nya Dengan Cara Klik Disini  📢UNTUNG BANYAK! Ambil Promo Special Service di Dokter Mobil dengan Cara Klik Tombol Klik Disini  ⏩ Cek YouTube Dokter Mobil untuk Dapatkan Info Otomotif Terkini dengan Cara Klik Tombol Klik Disini

Ulik Tuntas Penyebab Mesin Mobil Ngelitik Atau Knocking

Merawat Sensor MAF Membantu Mobil Tercegah dari Penyebab Mesin Mobil Ngelitik

Timbul gejala ngelitik pada mesin mobil tentu tidak terlepas dari penyebab yang melekat. Kondisi ini ditandai dengan suara mesin yang semakin keras. Kondisi knocking apabila terjadi dalam tempo cukup lama ternyata mampu menimbulkan kerusakan yang serius pada mobil. Tidak hanya ngelitik, namun mobil anda dapat berimbas tenaga menjadi kurang serta piston beresiko jebol.

Oleh sebab itu, sudah tentu masalah ngelitik harus segera diatasi. Bagaimana cara mengatasinya? Langkah pertama tentu adalah dengan mengetahui sumber masalah ngelitik ini.

Faktor Penyebab Ngelitik

Penyebab Mesin Mobil Ngelitik umumnya terdapat 3 jenis, apa saja itu?

Ignition Timing

Berfungsi mengatur kinerja busi untuk memercikkan api dalam ruang pembakaran. Piranti ini dapat dinaikkan atau diturunkan dengan cara memutar klep. Bagi mobil keluaran terbaru, ignition timing diatur oleh ECU.

Untuk mengatur ECU harus dengan remap sebab ECU harus dibongkar dan dicolok melalui software.

Kerak Karbon

Pemicu kerak karbon dapat terjadi di tiga tempat, apa saja itu?

Pertama kepala piston, disebabkan oleh uap oli yang terbakar hingga kualitas bensin yang tidak seimbang alias kotor. Sisa pembakaran dan residu bensin menumpuk pada permukaan kepala piston sehingga elemen inilah yang menjadi terbakar kembali.

Kedua ujung noozle injektor, disebabkan oleh penggunaan bensin yang tidak berkualitas atau murah. Alhasil menutupi pengkabutan. Seharusnya mengabut justru “mengocor”. Jika mesin mengkabut dengan baik maka tidak ada gejala ngelitik.

Ketiga kepala busi yang sudah menumpuk kotoran pada saluran pembakaran. Alhasil, percikan api di busi menjadi tidak tepat sehingga percikan api kecil

Overheat atau Suhu Terlalu Panas

Gejala ini sering didapati oleh mobil Livina, Avanza. Mesin akan mengalami gejala ngeilitik jika suhu berada dikisaran 93 derajat.

Ketika ruang pembakaran sudah dalam keadaan sangat panas, otomatis bensin memercik sebelum perintah dari busi. Jika kondisi ini terjadi maka timing menjadi buruk.

Penyebab Lainnya

Kondisi mesin yang ngelitik terkadang mampu menimbulkan bunyi yang sangat keras apabila perubahan gigi yang tidak seimbang. Bunyi yang cukup keras ini ternyata dipicu oleh banyak hal, yakni:

1. Penggunaan bensin dengan oktan kurang mendukung

Sebagai pemilik mobil yang bijak sebaiknya kita mengetahui kebutuhan mobil agar terjaga performanya. Performa yang baik akan mendukung mobilitas lebih aman dan nyaman kemudian juga lebih hemat dengan kerusakan yang minimal. Salah satunya ialah mengetahui kebutuhan bahan bakar seperti apa yang sesuai dengan mesin mobil yang dimiliki. Menghindari mobil ngelitik bisa dengan memilih bahan bakar beroktan tepat, semisal normalnya diberi 88 oktan maka ada baiknya menggunakan bahan bakar dengan oktan hingga 92.

2. Tekanan pada mesin mobil yang tidak sempurna

Perawatan mesin mobil sebaiknya juga untuk komponen yang sederhana seperti semua karet yang berada di sekitar klep. Karet-karet ini memang cukup banyak jumlahnya, bahkan akan semakin banyak untuk mobil jenis matic. Pastikan Anda melakukan penggantian sparepart tepat waktu dan dilakukan di bengkel resmi sesuai merk mobil. Penggantian part tepat waktu dan service rutin akan mencegah mobil dalam keadaan kotor dan karet klep rusak. Sparepart yang dalam kondisi baik akan mengurangi kemungkinan mobil mengalami ngelitik meski sudah berumur cukup tua.

3. Lemahnya MAP (Mnifold Absolute Presure)

Bagian intake manifold akan membutuhkan asupan suara yang cukup agar pergerakan mesin maksimal. Lemahnya sensor MAP justru akan menjadikan kebutuhan udara di intake manifold berkurang drastis dan memicu terjadinya ngelitik. Sehingga menghindari mesin slip atau menimbulkan bunyi ngelitik tadi, pastikan melakukan pengecekan secara berkala. Atau paling tidak kenali suara mesin mobil dengan baik dan apabila mendengar suara yang berbeda meski sebentar dan samar. Ada baiknya melakukan service ke bengkel langganan sehingga mengurangi kemungkinan kerusakan yang lebih parah.

Itulah beberapa hal yang menjadi sumber masalah ngelitik yang kerap dialami pengguna mobil. Semoga informasi penyebab mesin mobil ngelitik ini bermanfaat untuk kita semua. Namun untuk lebih jelas silahkan cek artikel Penyebab Mesin Mobil Ngelitik yang sebelumnya pernah kami bahas.

SHARE THIS POST​

Ingin Reservasi Sekarang?

Halo Domo Lovers 👋, reservasi sekarang juga untuk mendapatkan promo menarik dari kami, cs kami akan membalas secepat mungkin ❤️